Selamat! MTsN 3 Blitar Meraih Peringkat A Reakreditasi Madrasah dan Akreditasi Perpustakaan Tahun 2021. Foto: MTsN 3 Blitar
BLITAR
(MTsN 3) – MTsN 3 Blitar meraih peringkat A dalam reakreditasi sekolah.
Sebelumnya dalam akreditasi perpustakaan, Perpustakaan Ali Imran MTsN 3 Blitar
juga meraih peringkat A.
MTsN 3
Blitar merupakan salah satu dari 784 sekolah/madrasah yang ditunjuk oleh BAN
S/M untuk mengikuti reakreditasi. Setelah dikeluarkannya pengumuman pada
Agustus 2021, kegiatan persiapan dan pengunggahan berkas dilakukan. Visitasi
akreditasi sebagai puncak kegiatan reakreditasi dilaksanakan pada 17 – 18
September 2021 dengan lancar.
Baca selengkapnya: MTsN 3 Blitar: Tetap Tangguh Ikuti Reakreditasi Sekolah di masa Pandemi
Hasil
reakreditasi sekolah/madrasah diumumkan melalui Surat Keputusan Ketua Badan
Akretasi Nasional Sekolah/Madrasah Nomor 1179/BAN-SM/SK/2021 Tentang Penetapan
Hasil dan Rekomendasi Akreditasi Sekolah/Madrasah Tahun 2021. Alhamdulillahirabbilalamin,
MTsN 3 Blitar meraih peringkat A dengan nilai 93.
Sertifikat Akreditasi Tahun 2022 MTsN 3 Blitar. Foto: MTsN 3 Blitar |
Sebelumnya,
Perpustakaan Ali Imran MTsN 3 Blitar juga meraih peringkat A dalam akreditasi
perpustakaan nasional.
Selamat
atas diraihnya peringkat A dalam reakreditasi madrasah dan akreditasi
perpustakaan tahun 2021. Semoga membawa keberkahan dan semangat dalam melaksanakan
tugas membangun dan mencerdaskan bangsa, aamiin ya rabbal alamin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar