Senin, 26 Februari 2018

PENUTUPAN PESERTA PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN STAIN KEDIRI DI MTsN 3 KAB. BLITAR

   Setelah kurang lebih 2 bulan, sejak 3 Januari hingga 24 Februari 2018 Program Pengalaman Lapangan (PPL) Mahasiswa STAIN Kediri telah selesai, acara penutupan sekaligus penyerahan kembali mahasiswa praktik dilaksanakan di mushalla MTsN 3 Kab. Blitar pada hari Sabtu tanggal 24 Februari 2018 pukul 09.00 WIB sampai selesai. Acara tersebut sebelumnya dilaksanakan bersama para siswa setelah shalat Dhuha. Setelah itu acara dilanjutkan bersama Bapak/ Ibu Guru, kepala Madrasah dan Dewan Pembimbing Lapangan (DPL).
   Acara tersebut diawali dengan sambutan dari ketua kelompok PPL oleh Saudara Wildan Setiawan, dia menyampaikan banyak terimakasih kepada Madarasah telah memberikan tempat untuk menimba pengalaman serta tugas-tugas baru selain mengajar. Mereka juga diberikan tugas untuk ikut serta dalam beberapa kegiatan seperti ekstra dan juga Kemah Bhakti. Ketua PPL juga menyampaikan permintaan maaf apabila ada sikap atau kata-kata yang kurang berkenan selama PPL.
   Acara selanjutnya yaitu sambutan oleh Bapak Agus selaku DPL STAIN Kediri beliau menyampaikan perlu adanya kerjasama antara kampus dan madrasah sebagai sarana untuk mengembangkan pengalaman mahasiswa. Setelah menyampaikan sambutannya beliau meminta kembali para mahasiswa untuk kembali ke kampus untuk melanjutkan studinya yang belum selesai. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama tugas praktik ada sikap dan ucapan yang kurang berkenan kepada Bapak Ibu Guru.
   Terakhir sambutan oleh Bapak Drs. Muawinul Huda, M.Pd. selaku kepala Madrasah. Beliau menyampaikan kerjasama ini harus terus dilakukan karena zaman yang semakin berkembang. Menurut beliau guru itu semakin lama semakin bodoh karena zaman sekarang tidak sama dengan zaman dulu semua serba baru terkait administrasi. Untuk itu, perlu adanya kerjasama antar lembaga dalam bentuk pelatihan pembuatan PTK dan seminar.
    Setelah semua sambutan selesai, dilanjutkan acara penyerahan kenang-kenangan dari PPL STAIN Kediri kepada MTsN 3 Kab. Blitar yang dalam hal ini diserahkan olah Bapak Agus selaku DPL STAIN Kediri.
“Tiada yang memiliki ketabahan kecuali seorang yang telah mengalami ujian. Tidak ada kebijaksanaan, kecuali yang telah kenyang pengalaman” (HR. At-Tirmizi)

Berikut dokumentasinya:

Sambutan dari Dewan Pembimbing Lapangan STAIN Kediri
Sambutan Kepala Madrasah dalam penutupan PPL
Sambutan Ketua PPL STAIN Kediri
Penyerahan Kenang-kenangan oleh ketua PPL
Pembacaan do'a oleh Bapak Sekianto, MA.
Penyerahan kenang-kenangan oleh Dewan Pembimbing Lapangan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PENGUMUMAN SOSIALISASI MATSAMA (MASA TA'ARUF SISWA MADRASAH) MTsN 3 BLITAR TAHUN 2023

Penting! Assalamualaikum Wr. Wb. Mohon kehadiran seluruh peserta didik baru MTsN 3 Blitar  pada, Hari, tanggal : Selasa, 04 Juli 2023 Waktu ...